Di Desa Cibedug Marak Rumah Tidak Layak Huni

    Di Desa Cibedug Marak Rumah Tidak Layak Huni
    Photo: Kondisi Dapur rumah Warga Desa Cibedug Ciawi Bogor

    BOGOR - Nasib miris dialami Abdul, warga Kampung Babakan RT01/RW06 Desa Cibedug, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor. Pria kelahiran tahun 1936 itu harus rela tinggal bersama keluarganya dirumah yang tidak layak huni selama bertahun-tahun.

    Anehnya lagi, kehidupan Abdul menjadi potret kehidupan di sebuah kabupaten yang memiliki jumlah penduduk 5.427.068 berdasarkan data BPS tahun 2021 dan menjadi daerah terkaya ke-9 di Jawa barat dengan PDRB per kapita sebesar Rp38.797.383.

    " Sudah bertahun-tahun saya mendiami rumah yang tidak layak dihuni. Harapan agar pemerintah daerah melalui pemerintah desa untuk bisa memperbaiki rumah hingga saat ini belum terjadi, " ungkap Abdul kepada wartawan, Jumat (22/03/2024).

    Pria yang bekerja sebagai buruh perkebunan ini menambahkan, pengajuan perbaikan rumah sudah berulangkali disampaikan namun belum juga terealisasi. Padahal, kata dia lagi, program perbaikan rumah di desa lain terus berjalan.

    " Kalau pengajuan sudah, tapi belum ada kabar ataupun pengecekan dari pihak desa. Mudah-mudahan ditahun ini ada rejeki saya dan keluarga yakni perbaikan rumah yang sudah tidak layak huni ini, " imbuhnya.

    Terpisah, Ketua LMPI Marcab Kabupaten Bogor, H Damang Siregar, mendesak pemerintah desa Cibedug agar perbaikan rumah Abdul menjadi skala prioritas dalam program Rutilahu. Hal itu, kata dia, bukan tanpa alasan tapi memang kondisinya sangat memperihatinkan.

    " Kondisi rumahnya sangat memperihatinkan, jadi harus menjadi skala prioritas dalam program Rutilahu baik dari Pemerintah Kabupaten Bogor maupun provinsi Jawa Barat, " pintanya.

    Desakan itu, lanjut H Damang, menjadi salah satu bentuk peran dan fungsi organisasi yang saat ini menaunginya (LMPI Marcab Kabupaten Bogor, red)

    " Sebagai organisasi kemasyarakatan, saya harus mengawal serta memperjuangkan keinginan pak Abdul supaya rumahnya bisa diperbaiki. Potret kehidupan seperti pak Abdul juga dialami puluhan warga lainnya di Desa Cibedug, jadi kami akan terus memperjuangkan agar rumah mereka layak untuk dihuni, " tegasnya. (RFS)

    rutilahu kp babakan deda cibedug ciawi bogor
    Suferi

    Suferi

    Artikel Sebelumnya

    Fokus Misi Kemajuan Daerah,  Repdem Kabupaten...

    Artikel Berikutnya

    Pejuang Millenial Prabowo Adakan Audiensi...

    Berita terkait